post-img

Kamis, 06 Januari 2022

Admin

Berita

825 kali dilihat

Penyediaan Prasarana dan Sarana Penanganan Sampah Tahun 2022

Rabu, 05/01/2022. Bappeda Provinsi Kalimantan Timur yang diwakili oleh Kasubbid Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Bappeda Provinsi Kalimantan Timur, Bapak Agus Taswanto, ST menghadiri secara virtual pelaksanaan Rapat Koordinasi Kegiatan Penyediaan Prasarana dan Sarana Penanganan Sampah Tahun 2022.

Kegiatan yang digelar oleh Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kaltim ini juga dihadiri perwakilan Bappeda Kutim, Balitbang Kutim, DLH Kutim, Biro Adbang Kaltim, Biro Ekonomi Kaltim, dan Badan Lingkungan Hidup Kaltim.

Koordinasi ini bertujuan untuk mendapatkan masukan dari beberapa Perangkat Daerah terkait dalam hal mekanisme penyediaan prasarana dan sarana penanganan sampah terkhusus bagi wilayah Kabupaten Kutai Timur.

Bapak Agus Taswanto mengatakan pentingnya melakukan penanganan sampah secara terpadu agar dapat lebih optimal. Pemerintah provinsi pun sebelumnya telah dan dapat memberikan bantuan peralatan ke Kabupaten/Kota melalui mekanisme Bankeu. Beliau juga menghimbau agar perlu mencermati dokumen SSK tentang kewenangan Pemprov, kemudian dapat mencermati nomenklatur yang terbaru tentang pengadaan prasarana persampahan di tingkat Provinsi.

#bappedakaltim2022

#ekonomilingkungankaltim

#lingkunganhidupkaltim

#penanganansampahkaltim

#penanganansampahkutim

#ekonomilingkungankaltim