post-img

Rabu, 01 Juni 2022

Admin

Berita

959 kali dilihat

Dialog Nasional "Memperkuat Pembangunan Daerah Melalui Pelibatan Multi Pihak dalam Implementasi TPB/SDGs"

Dalam rangka memperkuat pembangunan daerah melalui pelibatan sektor bisnis dalam pelaksanaan TPB/SDGs, Bappenas bekerjasama dengan PT. Freeport Indonesia melaksanakan dialog nasional SDGs.

-

Dalam perkembangan demi memperkuat pembangunan daerah, dilakukan pula transformasi menuju ekonomi hijau dan rendah karbon. Ekonomi hijau tidak hanya dalam rangka meningkatkan ekonomi dan mata pencaharian dalam jangka pendek namun juga dalam rangka melindungi kesejahteraan untuk jangka yang lebih panjang.

-

Hal ini diharapkan menciptakan :

a. peluang lapangan kerja baru di sektor hijau dan investasi hijau;

b. mendorong pertumbuhan ekonomi yang rendah karbon;

c. meningkatkan daya dukung SDA dan lingkungan hidup.

Untuk pembangunan renewable energy telah dialokasikan dana sejumlah 10 juta USD dan diharapkan akan menyerap 75 juta pekerja baru.

Terdapat 6 game changers untuk ‘build back better’ menuju Indonesia Maju, yakni :

a. Strategi 1 (Tujuan 1, 2, 3 dan 4) : SDM berdaya saing (sistem Kesehatan, Pendidikan, Riset dan Inovasi)

b. Strategi 2 (Tujuan 2, 8, 12) : Produktivitas Sektor Ekonomi (industrialisasi , produktivitas UMKM dan modernisasi pertanian)

c. Strategi 3 (Tujuan 6, 7, 14, 15) : Ekonomi Hijau (ekonomi rendah karbon dan ekonomi sirkuler, blue economy, transisi energi)

d. Strategi 4 (Tujuan 9, 17) : Transformasi digital (infrastruktur digital, pemanfaatan digital, penguatan enabler)

e. Strategi 5 (Tujuan 9) : Integrasi ekonomi domestic (infrastruktur konektivitas hub laut dan hub udara, domestic value chain)

f. Strategi 6 (Tujuan 10 dan 11) : Pemindahan IKN (sumber pertumbuhan baru, menyeimbangkan ekonomi antar wilayah)

#bappenas

#bappedakaltim2022

#ptfreeportidn

#SDGs

#ibukotanegarabaru

#ibukotanusantara

#ppidbappedakaltim