Balikpapan, 13/11/13. Memperkuat kualitas perencanaan pembangunan merupakan tugas utama Bappeda Provinsi Kaltim, dalam menyusun perencanaan pembangunan di tingkat provinsi.
Hal ini diungkapkan oleh Devi Anantha, S.E Kepala Bidang Pelaksanaan Pemantauan, dan Evaluasi Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, Pengawasan Pemerintah Daerah I, Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia saat memberikan saran dan masukan dalam penyusunan draf Rencana Strategis Bappeda Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2014-2018 di ruang rapat Meratus Hotel Gran Senyiur, Jl. ARS. Mohamaad Nomor 7 Balikpapan yang dibuka secara resmi oleh Plh. Kepala Bappeda Provinsi Kalimantan Timur, sekaligus Sekretaris Bappeda Provinsi Kalimantan Timur, Ir.H. Nazrin, M.Si dan didampingi oleh Kepala Sub Bagian Perencanaan Program Bappeda Provinsi Kalimantan Timur, Ir. Surono,M.Si.
Pembahasan Penyusunan Renstra Bappeda Provinsi Kaltim 2014-2018 dihadiri oleh tim kecil berjumlah 20 orang dari Bappeda Provinsi kaltim dan melibatkan dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia agar dapat selaras dengan perecanaan pembangunan nasional.
Lebih lanjut Devi Anantha memberikan sumbang saran masukan dalam bentuk memperhalus redaksional pada draf Renstra Bappeda Kaltim baik dari dari visi, misi, tujuan, sasaran, indikator maupun terhadap evaluasi dan pengendalian serta capaian hasil dalam kurung waktu lima tahun ke depan.
Sementara Plh. Kepala Bappeda Kaltim, Ir.H. Nazrin, M.Si serta Kasubbag Perencanaan Program Bappeda Kaltim juga memberikan sumbang saran untuk penyempurnaan dalam penyusunan Renstra Bappeda Kaltim.
Misi 1, Misi II dan III dalam Renstra Bappeda Provinsi Kaltim menjadi pembahasan yang cukup panjang karena mencakup berbagai program dan kegiatan. (Humas Bappeda Kaltim/Sukandar,S.Sos).