Pengumuman

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan memberikan kinerja yang terbaik guna pembangunan Kalimantan Timur yang lebih optimal, sesuai dengan motto pelayanan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur "Berhasil Membuat Perencanaan Berarti Merencanakan Keberhasilan". Hubungi admin website kami pada fitur chat admin yang berada pada sisi paling kanan halaman website ini bila anda membutuhkan informasi seputar perencanaan pembangunan daerah. Segala bentuk penyalahgunaan yang dilakukan oleh Pejabat Bappeda Kaltim, Laporkan pada kami melalui email atau chat admin.

DR.Ir.H. Rusmadi,MS Sekdaprov Kaltim

Berita

DR.Ir.H. Rusmadi,MS Sekdaprov Kaltim

Samarinda, Rabu 10/2/2016. Gubernur Kalimantan Timur, DR.H. Awang Faroek Ishak atas nama Presiden Republik Indonesia melantik dan sumpah 1a._Sekdaprov_Kaltim_pendopo_lamin_etam_smd_10_peb_2016_webJabatan kepada DR.Ir.H.Rusmadi,MS sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur di Pondopo Lamin Etam Jalan Gajah Mada No. 1 Samarinda.

Upacara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur dihadiri Bupati/Walikota, TNI/Polri, Pejabat dan staf SKPD lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Ormas atau LSM serta tokoh masyarakat.

Dr.Ir.H.Rusmadi MS sebagai Kepala Bappeda Provinsi Kalimantan Timur dan sekaligus sebagai Plt. Sekda Provinsi Kalimantan Timur selama dua (2) tahun akhirnya diambil sumpah dan dilantik hari ini, Rabu tanggal 10 Pebuari 2016 oleh Gubernur Kalimantan Timur, DR.H. Awang Faroek Ishak atas nama Presiden Republik Indonesia untuk mengisi Jabatan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur menggantikan pejabat lama DR. Irianto Lambrie yang telah mengundukan diri untuk mengikuti pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara.

Terpilihnya DR.Ir.H. Rusmadi,MS sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur setelah melalui proses seleksi secara terbuka dan uji publik diikuti oleh enam (6) orang peserta calon Sekdaprov pada hari Kamis, tanggal 17 Desember 2015, sesuai amanat UU No. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN), Permen-PAN No.13 Tahun 2014 tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka di Lingkungan Instansi Pemerintah, hingga akhirnya dilakukan penetapan pejabat dimaksud melalui Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia.

Gubernur Kalimantan Timur dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan selamat kepada DR.H.Ir. Irianto Lambrie sebagai pejabat lama Sekdapro Kalimantan Timur dan sekarang telah terpilih sebagai Gubernur Kalimantan Utara untuk pertama kalinya. "DR.Ir.H. Irianto Lambrie adalah contoh Pejabat Karir dan Pejabat Politis yang sukses yang bisa menjadi teladan bagi yang lain dan semoga Provinsi Kaltara mencapai kemajuan dan kejayaan dibawah pimpinan Gubernur yang baru. Ungkap Gubernur Kaltim, DR.H. Awang Faroek Ishak.

H. Awang Faroek Ishak menyampaikan pesan kepada Sekdaprov Kaltim yang baru dilantik maupun kepada pejabat lainnya untuk dapat menjalankan tugas dengan baik dan jangan takut melakukan kebijakan sepanjang kebijakan tersebut berpihak kepada kepentingan rakyat.

Selain itu Gubernur Kaltim mengajak dan mempersilahkan kepada semua pihak investor untuk menanamkan investasinya di Kalimantan Timur dan juga berpesan kepada para pejabat Kaltim dan Bupati/Walikota se Kaltim yang hadir untuk dapat memberikan kemudahan dan melayani para pihak investor yang masuk di Kaltim dan bila ada masalah dalam peraturannya untuk melayani para investor sebaiknya peraturannya tersebut dirubah. Ungkap Gubernur Kaltim.

4a._sumpah_jabatan_sekdaprov_kaltim2a._sekdaprov_kaltim_ok3a._pelantikan_sekdaprov_kaltim_-_bappeda

Humas Bappeda Provinsi Kaltim/Sukandar, S.Sos