Pengumuman

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan memberikan kinerja yang terbaik guna pembangunan Kalimantan Timur yang lebih optimal, sesuai dengan motto pelayanan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur "Berhasil Membuat Perencanaan Berarti Merencanakan Keberhasilan". Hubungi admin website kami pada fitur chat admin yang berada pada sisi paling kanan halaman website ini bila anda membutuhkan informasi seputar perencanaan pembangunan daerah. Segala bentuk penyalahgunaan yang dilakukan oleh Pejabat Bappeda Kaltim, Laporkan pada kami melalui email atau chat admin.

Sambutan Pembukaan Rapat Pengendalian dan Evaluasi RKPD KAB-KOTA Kepala Bappeda se KALTIM

Image Berita

Sambutan Pembukaan Rapat Pengendalian dan Evaluasi RKPD KAB-KOTA Kepala Bappeda se KALTIM

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan evaluasi RKPD Kabupaten/Kota tahun 2021 pada Kamis, 21 Oktober 2021 yang bertempat di Hotel Golden Tulip Balikpapan.

Kegiatan yang dilaksanakan secara daring dan luring ini dibuka oleh Kepala Bappeda Provinsi Kalimantan Timur Prof. DR. Ir. H. M. Aswin, MM dan dihadiri perwakilan Bappelitbang Kabupaten dan Kota se Kalimantan Timur.

Dalam arahannya Bapak Aswin mengatakan evaluasi adalah langkah strategis agar implementasi pelaksanaan program dan kegiatan sesuai dengan target yang telah ditetapkan dalam perencanaan.

Evaluasi ini diharapkan dapat mengidentifikasi data dan informasi terkait pencapaian sasaran pada RKPD tahun 2020 dan tahun 2021 seluruh Kabupaten/Kota, mengidentifikasi kendala dan permasalahan yang ditemukan dalam pencapaian sasaran RKPD Kabupaten/Kota tahun 2020 dan 2021, serta dapat merumuskan rekomendasi untuk penyusunan dokumen perencanaan tahun mendatang.

Hasil evaluasi selanjutnya digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan, khususnya dalam penyusunan rencana pembangunan. Oleh karena itu, evaluasi memiliki peran penting sebagai proses input perencanaan dalam siklus pengelolaan pembangunan.