Pengumuman

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan memberikan kinerja yang terbaik guna pembangunan Kalimantan Timur yang lebih optimal, sesuai dengan motto pelayanan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur "Berhasil Membuat Perencanaan Berarti Merencanakan Keberhasilan". Hubungi admin website kami pada fitur chat admin yang berada pada sisi paling kanan halaman website ini bila anda membutuhkan informasi seputar perencanaan pembangunan daerah. Segala bentuk penyalahgunaan yang dilakukan oleh Pejabat Bappeda Kaltim, Laporkan pada kami melalui email atau chat admin.

Bappeda Kaltim Memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 H dan Mempererat Silaturahmi

Image Berita

Bappeda Kaltim Memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 H dan Mempererat Silaturahmi

Samarinda, (12/02/2024) - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Kalimantan Timur menggelar acara untuk memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW di Ruang Rapat Poldas Bappeda Kaltim. Selain sebagai wujud rasa syukur, acara ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar keluarga Bappeda Provinsi Kalimantan Timur.

Acara dihadiri oleh seluruh pegawai purnatugas dan pegawai aktif mutasi Bappeda Kaltim, Dharma Wanita Persatuan Bappeda Kaltim, serta karyawan dari DDPI dan GIZ ini diselenggarakan dengan khidmat. 

Dibuka oleh Bapak Yusliando, selaku Kepala Bappeda Kaltim, dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa peristiwa Isra Miraj adalah salah satu tanda kebesaran Allah SWT dan merupakan kesempatan untuk meneladani akhlak Rasulullah sebagai utusan Allah bagi umat muslim. Beliau berharap agar peringatan ini dapat memberikan inspirasi dan kekuatan spiritual baik kepada seluruh pegawai Bappeda Kaltim dan kepada hadirin yang hadir.

Dalam rangkaian acara, ustadz H. Aspian Noor Nurdin, S.Ag, hadir sebagai pemberi siraman rohani dan pembaca doa. Beliau mengisi acara dengan ceramah yang mengangkat nilai-nilai moral dan spiritual dari peristiwa Isra Miraj, memberikan pesan damai, dan mendoakan keselamatan bagi seluruh insan yang hadir.

Acara berlangsung dengan penuh kehangatan dan khidmat, menciptakan atmosfer kebersamaan di antara keluarga besar Bappeda Kaltim. Peringatan Isra Miraj ini bukan hanya sekadar ritual keagamaan, tetapi juga menjadi sarana untuk membangun solidaritas dan kebersamaan di lingkungan Bappeda Provinsi Kaltim.

Dengan berakhirnya acara ini, diharapkan semangat dan makna Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dapat terus membimbing langkah dan mempererat hubungan silaturahmi di antara seluruh anggota Bappeda Provinsi Kalimantan Timur. 

(SA)

#bappedakaltim2024
#isramiraj1445H
#sekretariat2024
#ppidbappedakaltim2024