Pengumuman

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan memberikan kinerja yang terbaik guna pembangunan Kalimantan Timur yang lebih optimal, sesuai dengan motto pelayanan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur "Berhasil Membuat Perencanaan Berarti Merencanakan Keberhasilan". Hubungi admin website kami pada fitur chat admin yang berada pada sisi paling kanan halaman website ini bila anda membutuhkan informasi seputar perencanaan pembangunan daerah. Segala bentuk penyalahgunaan yang dilakukan oleh Pejabat Bappeda Kaltim, Laporkan pada kami melalui email atau chat admin.

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur

Image Berita

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur

Kepala Bappeda Provinsi Kalimantan Timur, Prof. Dr. Ir. H.M. Aswin, MM menghadiri secara daring pelaksanaan “Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Provinsi Kaltim”, pada Senin (21/02/2022).

Dalam acara tersebut, Gubernur Kaltim, Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si. melantik Ir. Riza Indra Riadi, M.Si. menjadi Pj. Sekda Provinsi Kaltim.

“Hari ini, senin, 21 Februari 2022 saya sebagai Gubernur Kalimantan Timur dengan resmi melantik saudara Ir. Riza Indra Riadi, M.Si. menjadi Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Nomor 821.2/III.3-1062/TUUA/BKD/2022”, disampaikan Gubernur Kaltim saat melantik dihadapan seluruh Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Provinsi Kaltim yang hadir secara luring maupun daring.

Pelantikan dan pengukuhan Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur ini dilakukan untuk mengisi kekosongan Jabatan Sekretaris Daerah, dimana Sekretaris Daerah sebelumnya telah memasuki masa purna tugas dan sepanjang usulan untuk penetapan Sekretaris Daerah yang Definitif dari hasil Assesment beberapa waktu yang lalu masih dalam proses pemilihan dan keputusan Presiden.

Selanjutnya Gubernur Kaltim menyampaikan harapannya kepada Pj. Sekda terpilih terkait dalam pelaksanaan tugasnya kedepan.

Saya berharap kepada saudara Riza sebagai Pejabat Tinggi Madya Penjabat Sekda Kaltim harus dapat mengkoordinasikan semua program administratif dan kebijakan Pemerintah Provinsi dalam melaksanakan tugas-tugas pembangunan di Kalimantan Timur ini”, Gubernur Provinsi Kaltim menyampaikan harapan.

#bappedakaltim2022

#pjsekdakaltim

#ppidbappedakaltim