Pengumuman

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan memberikan kinerja yang terbaik guna pembangunan Kalimantan Timur yang lebih optimal, sesuai dengan motto pelayanan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur "Berhasil Membuat Perencanaan Berarti Merencanakan Keberhasilan". Hubungi admin website kami pada fitur chat admin yang berada pada sisi paling kanan halaman website ini bila anda membutuhkan informasi seputar perencanaan pembangunan daerah. Segala bentuk penyalahgunaan yang dilakukan oleh Pejabat Bappeda Kaltim, Laporkan pada kami melalui email atau chat admin.

Rapat Eksplorasi Awal Potensi Kegiatan-kegiatan yang Dapat Dikerjasamakan

Image Berita

Rapat Eksplorasi Awal Potensi Kegiatan-kegiatan yang Dapat Dikerjasamakan

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur bersama GIZ dan Pemerintah Jerman melakukan rapat pembahasan awal rencana untuk kerjasama Innovation Regions for just Energy Transition (IKI JET).

-

Rapat ini dipimpin oleh Kepala Bidang Ekonomi bapak Wahyu Gatut, dan dihadiri oleh Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur diantaranya Dinas ESDM, Dinsos, Disnaker, Disperindagkop, DLH, Dinas Pariwisata dan Dinas Perkebunan.

-

Rapat ini membahas Tentang Lingkup kerjasama JET dan mengidentifikasi kegiatan-kegiatan yang dapat dikolaborasikan antara Pemprov. Kaltim dan konsorsium IKI JET.

-

Sebagai informasi, pada konferensi G20 di Bali, pemerintah Indonesia bersama dengan negara-negara  anggota International Partners Group, termasuk Jerman didalamnya , bersama-sama meluncurkan kemitraan Transisi Energy Berkeadilan. Indonesia Berkomitmen untuk mencapai nol-bersih emisi di sektor ketenagalistrikan sampai dengan tahun 2050.

-

untuk mencapai target nol-bersih emisi pada tahun 2058. Penurunan ini kan lebih tinggi jika target nol bersih emisi di percepat ke tahun 2050.

.

Menurunnnya permintaan batubara akan berdampak pada ekonomi daerah, mata pencaharian pekerja yang terlibat langsung dan tidak langsung di sector pertambangan batu bara, pendapatan pemerintah daerah dan social ekonomi masyarakat.

-

Salah satu kesepakatan antar Indonesia dan Jerman adalah Innovation Regions for just Energy Transition (IKI JET) . kerjasama ini bertujuan membantu daerah batubara kaltim khusunya mempersiapkan diri mengantisipasi dampak transisi batubara melalui perencanaan yang inklusif dan upaya-upaya transfaormasi ekonomi daerah.

 

#bappedakaltim2023

#perekonomiandansumberdayaalam2023

#IKIJET

#kemitraantransisienergiberkeadilan

#ppidbappedakaltim