Pengumuman

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen untuk terus melakukan pembenahan dan memberikan kinerja yang terbaik guna pembangunan Kalimantan Timur yang lebih optimal, sesuai dengan motto pelayanan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur "Berhasil Membuat Perencanaan Berarti Merencanakan Keberhasilan". Hubungi admin website kami pada fitur chat admin yang berada pada sisi paling kanan halaman website ini bila anda membutuhkan informasi seputar perencanaan pembangunan daerah. Segala bentuk penyalahgunaan yang dilakukan oleh Pejabat Bappeda Kaltim, Laporkan pada kami melalui email atau chat admin.

Evaluasi Capaian Rencana Kerja Pokja PKP Tahun 2020 dan Rencana Kerja Pokja PKP Tahun 2022

Image Berita

Evaluasi Capaian Rencana Kerja Pokja PKP Tahun 2020 dan Rencana Kerja Pokja PKP Tahun 2022

Kamis, 08/09/2022 Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Bappeda Prov. Kaltim menghadiri agenda Evaluasi Capaian Rencana Kerja Pokja PKP Tahun 2020 dan Rencana Kerja Pokja PKP Tahun 2022 melalui Zoom Meeting

-

Kondisi Pendataan Bidang Perumahan di daerah terdapat minimnya alokasi pendanaan untuk pendataan bidang perumahan oleh pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota; Terbatasnya SDM untuk pengelolaan data dan infromasi bidang perumahan di Provinsi dan Kabupaten/Kota; Kurangnya komunikasi dan koordinasi antar pemangku kepentingan atau sumber data terkait bidang perumahan dan kurangnya komitmen pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dalam penyediaan basis data perumahan yang komprehensif.

-

Strategi peningkatan Peran Pokja dan Forum PKP dalam penyelenggaraan pendataan yaitu Penguatan kapasitas staf Dinas PKP dalam pendataan, pengelolaan data dan informasi; Pengalokasian anggaran pendataan dengan mengoptimalkan kodefikasi pada program “pengembangan perumahan”; Melakukan sinergi dalam pendataan multi pihak di Pokja PKP dan Forum PKP; Penyelenggaraan Forum Data PKP secara berkala; Pembinaan dan peningkatan kapasitas tenaga (pendukung) pendataan PKP dan penyelenggaraan pusat data dan layanan PKP (klinik perumpahan) di daerah.

 

#bappedakaltim2022

#evaluasirencanakerjapokjapkptahun2020

#evaluasirencanakerjapokjapkptahun2022

#ppidbappedakaltim