Samarinda, (05/04/2023). Bappeda Provinsi Kalimantan Timur melalui Kasub Bagian Umum, Bapak Syarifuddin A, S.Sos menghadiri acara Kaltim Berzakat yang diselenggarakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kaltim di Gedung Olah Bebaya Kantor Gubernur Kaltim.
-
Dalam acara tersebut, Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur menyerahkan zakat kepada BAZNAS Kaltim dan diikuti oleh unsur Instansi Vertikal, Pejabat Pemerintah, BUMD, dan Perusahaan dilingkungan Pemprov Kaltim.
-
Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur Kaltim menghimbau kepada seluruh unsur pemangku kepentingan yang hadir untuk dapat berzakat melalu BAZNAS yang merupakan lembaga resmi untuk menghimpun dan menyalurkan zakat.
-
Lebih lanjut, Ketua BAZNAS Kaltim, Bapak H. Ahmad Nabhan menyampaikan bahwa pengumpulan dana zakat, infaq, dan sedekah sebesar Rp 8,7 miliar lebih pada tahun 2022, dimana terdapat peningkatan Rp 1,9 miliar lebih jika dibandingkan dengan penerimaan pada tahun 2021 yang hanya Rp 6,8 miliar.
#pemprovkaltim
#bappedakaltim2023
#sekretariatbappedakaltim2023
#kaltimberzakat1444hijriah
#ppidbappedakaltim